Senin, 23 Januari 2012

Ingin Dongkrak Penggunaan IPad Disekolah, Apple Rilis IBooks2



Apple memperkenalkan versi terbaru dari iBooks yang lebih memudahkan pembuatan textbook ke versi digital dengan lebih interaktif sehingga iPad lebih banyak dipergunakan lagi dikalangan pendidikan. Adalah iBooks 2 yang dapat menjadikan sebuah digital textbook lebih variatif dengan video, animasi, serta fitur pencarian.
Senior vice presiden Apple Phil Schiller mengklaim bahwa lebih dari 1,5 juta tablet buatannya telah dipergunakan untuk tujuan pendidikan oelh sebab itulah mereka bekerjasama dengan beberapa penerbit seperti McGraw-Hill Cos untuk membangun textbook yang interaktif sebagai pengganti buku panduan lama yang dirasa membosankan melalui iBooks 2.
Service terbaru dari Apple ini dibangun dengan keterlibatan pendiri Apple sebelum Steve Jobsmeninggal dunia dengan tujuan lebih memperluas penggunaan buku elektronik dikalangan siswa.
“Teknologi memiliki peranan untuk meningkatkan mutu pendidikan,” ujar Schiller saat memberikan pidato perilisan iBooks 2 di museum Guggenheim New York.
Melalui iBooks 2 ini maka baik guru, orang tua,ataupun penulis buku dirangsang untuk lebih mudah membuat ebook dari mulai perancangan, pembuatan sampul, hingga proses upload ke basis data. Pembuatan ebook dengan iBooks 2 dirasa lebih efisien dibandingkan dengan metode lama yang biasanya dibuat di word dulu lalau diekspor ke format pdf danterakhir baru di upload. Ibooks 2 menjadikan pembuatan ebook menjadi satu paket yang lebih praktis. Pembuatan tugas seperti paper, makalah, dan jurnal pun akan menjadi sangat efisien dengan ini.
Peluncuran iBooks 2 ini dirasa akan menjadi pendongrak pengguna Ipad untuk kalangan akademisi. Bayangkan jika setahun lagi anak-anak kita atau bahkan mahasiswa yang akan pergi sekolah tidak perlu dibebani dengan membawa buku cetak yang sangat berat. Tinggal bawa iPad ke sekolah dan semuanya sudah ada di dalam sana. Bukankah hal ini nantinya akan mendorong kehidupan manusia yang lebih Go Green?

Posting Lebih Baru Posting Lama Beranda

0 komentari biar rame dikit ok boz:

Posting Komentar