Senin, 23 Januari 2012

happy new year (gong xi fa coi)




selamat tahun imlek

Ingin Dongkrak Penggunaan IPad Disekolah, Apple Rilis IBooks2



Apple memperkenalkan versi terbaru dari iBooks yang lebih memudahkan pembuatan textbook ke versi digital dengan lebih interaktif sehingga iPad lebih banyak dipergunakan lagi dikalangan pendidikan. Adalah iBooks 2 yang dapat menjadikan sebuah digital textbook lebih variatif dengan video, animasi, serta fitur pencarian.
Senior vice presiden Apple Phil Schiller mengklaim bahwa lebih dari 1,5 juta tablet buatannya telah dipergunakan untuk tujuan pendidikan oelh sebab itulah mereka bekerjasama dengan beberapa penerbit seperti McGraw-Hill Cos untuk membangun textbook yang interaktif sebagai pengganti buku panduan lama yang dirasa membosankan melalui iBooks 2.
Service terbaru dari Apple ini dibangun dengan keterlibatan pendiri Apple sebelum Steve Jobsmeninggal dunia dengan tujuan lebih memperluas penggunaan buku elektronik dikalangan siswa.
“Teknologi memiliki peranan untuk meningkatkan mutu pendidikan,” ujar Schiller saat memberikan pidato perilisan iBooks 2 di museum Guggenheim New York.
Melalui iBooks 2 ini maka baik guru, orang tua,ataupun penulis buku dirangsang untuk lebih mudah membuat ebook dari mulai perancangan, pembuatan sampul, hingga proses upload ke basis data. Pembuatan ebook dengan iBooks 2 dirasa lebih efisien dibandingkan dengan metode lama yang biasanya dibuat di word dulu lalau diekspor ke format pdf danterakhir baru di upload. Ibooks 2 menjadikan pembuatan ebook menjadi satu paket yang lebih praktis. Pembuatan tugas seperti paper, makalah, dan jurnal pun akan menjadi sangat efisien dengan ini.
Peluncuran iBooks 2 ini dirasa akan menjadi pendongrak pengguna Ipad untuk kalangan akademisi. Bayangkan jika setahun lagi anak-anak kita atau bahkan mahasiswa yang akan pergi sekolah tidak perlu dibebani dengan membawa buku cetak yang sangat berat. Tinggal bawa iPad ke sekolah dan semuanya sudah ada di dalam sana. Bukankah hal ini nantinya akan mendorong kehidupan manusia yang lebih Go Green?

Danny Welbeck: Hebat Berkat Ajaran Van Nistelrooy


Pertandingan memasuki menit 81 dan skor masih imbang 1-1, sebuah kesalahan dilakukan oleh Andrey Arshavin yang asal dalam membuang bola di kotak penalti Arsenal. Bola liar tersebut dengan sigap disambar oleh Danny Welbeck dan membuat Manchester United akhirnya meraih tiga angka di Stadion Emirates.


Tidak hanya itu saja Welbeck menunjukkan sinarnya dan mencetak gol kemenangan bagi The Red Devils. Pemain asli didikan United dan dimatangkan oleh Sunderland itu adalah senjata baru Sir Alex Ferguson musim ini.
Bahkan, kesuksesan Welbeck menembus tim inti United musim ini mampu menyingkirkan dua nama tenar di lini depan Setan Merah, yaitu Javier Hernandez dan Dimitar Berbatov.
Bicara soal pemain asli didikan United, ada satu kisah nyata yang cukup menarik terkait Welbeck dan eks striker tajam United, Ruud van Nistelrooy, beberapa tahun lalu, tepatnya saat Welbeck masih berusia 13 tahun.
Suatu ketika, Ruudtje memberikan coaching clinic pada beberapa pemain muda United yang terpilih. Dan salah satu diantaranya adalah Welbeck.
Nistelrooy menunjukkan trik yang dimilikinya dalam mengelabui lawan dan kemudian mencetak gol. Setelahnya, Welbeck ditunjuk menjadi yang pertama menirukan apa yang telah ditunjukkan Nistelrooy tadi.

Hebatnya, tak butuh banyak percobaan bagi Welbeck untuk bisa meniru Nistelrooy. Meski dalam percobaan pertama gagal, pemain yang berhasil menembus Timnas Senior Inggris sejak tahun lalu itu sukses di percobaan kedua.
Hmm…pantas saja Welbeck cukup garang di depan gawang lawan jika ternyata yang menjadi mentornya adalah striker sekelas Nistelrooy.
Ingin melihat aksi Welbeck dan Nistelrooy dalam latihan tersebut? Simak saja video berikut ini:

Review: Dramatis, City Tekuk Spurs

Review: Dramatis, City Tekuk Spurs

Manchester City menjaga posisi mereka di puncak klasemen Liga Premier setelah secara dramatis menghentikan perlawanan Tottenham Hotspur 3-2 di Etihad Stadium, Minggu (22/1).


Pasukan Harry Redknapp berusaha mengambil alih kendali permainan sejak awal dan meladeni permainan agresif tuan rumah, namun itu hanya berjalan untuk waktu 10 menit saja.

City akhirnya berhasil keluar dari tekanan dan tampil menekan pertahanan tim tamu, salah satunya adalah ketika umpan silang David Silvadisambut bersama dua penyerang City, Edin Dzeko dan Sergio Aguero sehingga bola tak menemui sasaran.

Aguero kembali menunjukkan ancamannya beberapa menit kemudian ketika menerima umpan tarik Micah Richards namun tembakannya masih bisa dijinakkan kiper Spurs, Brad Friedel.

City terus melanjutkan serangan mereka dan Silva mendapat peluang emas beberapa saat kemudian, namun tendangan diagonalnya hanya menyamping tipis di tiang jauh gawang Friedel dan babak pertama pun ditutup tanpa gol.

Babak kedua berjalan lebih hidup dan pendukung tuan rumah bersorak di menit 56 ketika umpan terobosan nan brilian dari Silva disambut tendangan first timeSamir Nasri dan tak bisa dibendung Friedel. 1-0 City memimpin.

City bahkan kembali menjauh 3 menit kemudian ketika umpan sepak pojok Nasri disambut Joleon Lescott yang kendati terjatuh, mampu menyeret bola melewati garis gawang Tottenham.

Namun tim tamu cepat membalas semenit kemudian ketika Stefan Savicberusaha menghalau bola namun gagal, dan Jermain Defoe yang lolos dari kawalannya berlari cepat menyambut bola liar tersebut untuk kemudian memperdaya Joe Hart.

Lima menit kemudian, ambisi City meraup 3 poin sepertinya bakal pupus ketika gol indah Gareth Bale dari depan kotak penalti menerima umpan Aaron Lennon, melengkung menerobos sudut atas gawang Hart.

Berusaha menambah daya gedor pemainnya, manajer Roberto Mancini pun memasukkan Mario Balotelli, namun penyerang bengal itu sudah diganjar kartu kuning 14 menit memasuki lapangan.

Balotelli bahkan bisa saja menerima kartu merah andai wasit melihat pelanggaran yang ia lakukan dengan menginjak kepala Scott Parker dua menit kemudian.

Spurs memiliki peluang emas untuk membungkam City ketika sekali lagi kesalahan defensif City membuat Bale lolos dan dengan kecepatannya menerobos ke kotak penalti sebelum mengirim umpan mendatar yang gagal disempurnakan oleh Defoe.

Balotelli kemudian menjadi pahlawan City ketika di injury time babak kedua dilanggar Ledley King di kotak terlarang dan eksekusi penalti penyerang bengal Italia itu tak mampu dihentikan Friedel sekaligus membawa City menjaga rekor 100% mereka di kandang.

Review: United Permalukan Arsenal Lagi

Review: United Permalukan Arsenal Lagi


Tak ada pembalasan dendam di Emirates Stadium setelah Arsenal harus kembali mengakui keunggulan Manchester United dengan skor 2-1, Minggu (22/1) malam.


The Gunners sudah menunjukkan ambisi mereka untuk membalas kekalahan 8-2 di awal musim dengan menekan sejak peluit babak pertama ditiup, dan mereka mendapatkan peluang di menit awal ketika umpan silang Alex Oxlade-Chamberlainmampu dihalau Jonny Evans serta tembakanAaron Ramsey yang masih bisa dijinakkanAnders Lindegaard.

Tim tamu perlahan mulai keluar dari tekanan dan mengancam lewat upayaAntonio Valencia dan Ryan Giggs, namun belum ada yang menemui sasaran. Sementara Oxlade-Chamberlain memperdaya Patrice Evra dan masuk ke kotak penalti United, namun sayang umpannya tak bisa dimaksimalkan dengan baik setelah tembakan Theo Walcott melayang tinggi di atas mistar gawang lawan.

Bek sayap Arsenal menjadi titik lemah mereka dalam laga ini dan itu dimanfaatkan dengan baik oleh Valencia dan Giggs di kubu United, bahkan kedua pemain itulah yang menjadi otak gol United di injury time babak pertama.

Giggs yang masuk tanpa kawalan dari sisi kanan pertahanan dengan mudah melepaskan umpan silang ke kotak penalti yang disundul dengan akurat olehValencia tanpa bisa dihentikan Wojciech Szczesny.

Arsenal berusaha bangkit di babak kedua dan Robin Van Persie segera mendapatkan peluang di lima menit pertama ketika Tomas Rosicky mencuri bola dari Chris Smalling yang terpeleset, dan menerobos jantung pertahanan United sebelum memberi umpan mendatar pada RVP namun tendangannya setelah memperdaya barisan belakang United di kotak penalti justru melebar.

United pun mendapatkan peluang emas ketika Danny Welbeck berhasil menusuk pertahanan Arsenal dan melepas bola melewati Szczesny namun bola yang sudah menuju gawang kosong berhasil dihalau Per Mertesacker di garis gawang.

Upaya Arsenal akhirnya menemui hasil di menit 71 ketika lewat sebuah serangan balik, Oxlade-Chamberlain meneruskan bola pada Van Persie di kotak penalti dan tendangan kaki kiri penyerang asal Belanda itu mengirim bola ke tiang jauh tanpa bisa dijangkau Lindegaard.

Manajer Arsene Wenger kemudian melakukan blunder yang disesali fans Arsenal ketika ia menarik keluar Oxlade-Chamberlain dua menit kemudian dan memasukkan Andrey Arshavin, yang melakukan kesalahan sehingga berbuntut pada gol kedua United di menit 81.

Valencia berhasil mencuri bola dari kaki penyerang asal Rusia itu dan melaju ke kotak penalti Arsenal, bekerja sama satu-dua dengan Park Ji-sung dan melepas umpan silang mendatar yang disempurnakan dengan tendangan jarak dekatWelbeck.

Arsenal segera mengerahkan segenap upaya mereka untuk menyamakan kedudukan, namun hingga peluit panjang ditiup wasit tanda laga babak kedua berakhir mereka gagal melakukannya dan harus menerima kenyataan tiga poin digenggam tim tamu.

Kemenangan ini membuat United mampu menjaga selisih tiga poin dengan rival sekaligus pimpinan klasemen, Manchester City sementara Arsenal masih tertahan di peringkat kelima.

6 Penemu Remaja Yang Merubah Sejarah Dunia


Mungkin relatif cukup susah menjadi seorang remaja , tidak bisa memilih, tidak boleh merokok, mengemudi ataupun tidak dipercaya untuk tangung jawab yang lebih besar..

Dalam banyak kasus orang - orang bilang, berikan mobil itu pada remaja, dan mari kita lihat seberapa parah kerusakan yang bisa dia buat ...Tapi ungkapan itu tidak mengubah fakta bahwa beberapa remaja yang sangat ambisius telah mengubah dunia. ... Sebagai contoh ...


6. Tokoh Superman Diciptakan Oleh Anak Sekolah Menengah
Adalah Joe Shuster dan Jerry Siegel remaja, yang pertama kali menyusun konsep si Manusia Baja ketika dia di sekolah menengah. Desain mereka akan berakhir menjadi template untuk hampir semua superhero yang akan datang di kemudian hari / jaman.

Sebagai contoh, apakah Anda pernah bertanya mengapa superhero memakai spandex dan Speedo? Ini sebenarnya bukan kostum yang praktis untuk memerangi kejahatan . itu karena beberapa anak yang paling mungkin terinspirasi oleh akrobat sirkus tahun 1900an seperti yang dilakukan Zishe Breitbart .

Breitbart adalah sosok yang terkenal waktu Siegel dan Shuster tumbuh dewasa. Alamat suratnya senarnya "Superman-New York," dan iklan untuk acara membual bahwa dia bisa menghentikan lokomotif ngebut. Dan orang seperti itu tidak akan terlihat di atas panggung tanpa sepasang celana ketat.
Sebagai remaja, Siegel dan Shuster menerbitkan sendiri komik mentah mereka dalam fanzine . Setelah Nazi pergi seluruh konsep dari " super man , "diciptakan kembali Siegel dan Shuster sebagai kapten kebenaran, keadilan dan cara Amerika.
Jerry Siegel tidak sepopuler proto-nerd, dan satu-satunya hiburan mencari persetujuan yang sulit dipahami dari ayah yang sukses.
Ayahnya dibunuh secara misterius saat Jerry masih kecil, sehingga memotivasi dia untuk mendedikasikan hidupnya memerangi kejahatan.

5. Penemu Hip-Hop adalah anak Berusia 17 dan 12 tahun
Hip hop tidak ditmukan saat sang penemu duduk dan termenung dan melamun, Hip Hop berkembang dari waktu ke waktu dan memiliki banyak ayah. Tapi dua dari ayah yang paling menonjol dari Hip Hop adalah 2 anak dalam rentang seusia Justin Bieber.
Awal 1970-an dan semua orang mendapatkan lebih dari perdamaian utuh dan cinta.

Clive Campbell 17 tahun, baru saja beremigrasi dari Jamaika, dan anak itu suka musik dan berpesta. Dia dikenal sebagai DJ Kool Herc dan mulai untuk menempatkan pesta pertama
Herc menyadari banyak orang-orang di pesta yang sangat berharap dan menunggu musik yang nge-beat untuk mulai berjoged.
Jadi dia memutuskan untuk bermain karena ketidaksabarannya dengan memainkan irama dari sebuah lagu, yang kemudian memudarkan / mendominasi lagu lain, menciptakan campuran on-the-fly mix musik yang tidak berisi apa2 kecuali ketukan.
Dia juga memiliki gaya vokal unik memanggil dalam mikrofon kepada peserta dalam sajak seperti "B-boys, B-girls, are you ready? Keep on rock steady," dan "This is the joint! Herc beat on the point," yang secara tidak sengaja meletakkan dasar cikal bakal kelahiran musik rap.

Segera, DJ kecil ini memiliki pengikut sendiri yang dikenal sebagai MC pertama, yang menyebarkan hip-hop di seluruhNortheast.

Salah satu murid, Grand Wizard Theodore 12 tahun, mengklaim bahwa ketika dia berada di lantai dasar rumahnya main-main dengan turntablenya, ibunya datang dan mulai berteriak padanya. lalu Theodore mencoba untuk menekan piringan hitam agar lekas menghentikan lagu itu secepatnya, Theodore tanpa sengaja mendengar alunan melambat dari lagu dalam "first scratch"
Theodore Segera mengabaikan ibunya, ia melakukannya berulang-ulang, berusaha untuk menyempurnakan suara yang dihasilkan. Dan itulah asal mula menggores piringan menjadi trend dan digunakan dalam musik hiphop atau digunakan oleh DJ di disco2.
Segera track Herbie Hancock's " Rockit" menjadi Suksesi album Hip Hop pertama
 
4. Sam Colt Masih Remaja Ketika Menemukan Pistol Revolver
Saat ini perusahaan Colt membuat senapan M16 yang dilakukan oleh militer AS dan banyak senjata lain yang juga digunakan simulasinya dalam permainan Modern Warfare.
Ini semua kembali ke satu orang, yang menghabiskan masa remajanya bermain-main dengan desain pistol.

Untuk permulaan, Sam Colt dimasukkan ke sebuah sekolah asrama sebagai seorang anak, di mana dia tidak populer, tidak punya teman dan berprestasi buruk di kelas. Dan seperti kebanyakan anak 15 tahun lainnya, dia ingin cepat populer.
Jadi, menurut cerita bahwa suatu hari ia membuat kembang api mentah dan memasangnya di luar sekolah. hal ini belum membuatnya terkenal juga, sampai kembang api itu berhasil membakar sekolah.

Sekolahnya berakhir, tapi dia masih tertarik dengan bahan peledak, tidak lama kemudian Colt punya ide dan mulai mengukir desain awal dari sebuah pistol dari kayu.
Sebuah prototipe dibangun, dan ini pistol kaliber 45, masih versi beta, yang artinya pistol ini meledak juga ...Colt mendesain ulang, dan bahkan menunjukkan rancangannya ke beberapa pande besi ... Dan mereka menertawaknnya.
Colt sempat putus asa dan berganti karir, namun dia tidak puas dan akhirnya kembali ke keahliannya dengan besi, dia membuka pabrik (mendapat bantuan dana dari ayahnya) dan mulai menjual senapan dengan desain yang kasar, yang akhirnya gagal dengan spektakuler..
Suatu hari Colt bertemu Sam Walker , kapten Texas Rangers. (Ya, namanya benar-benar "Walker, Texas Ranger.") Walker tidak hanya menyarankan perbaikan untuk pistol, tetapi juga memesan 1000 unit untuk digunakan dalam Perang Meksiko-Amerika. Sejak saat itu Perusahaan Senjata Colt telah menjual lebih dari 3 juta senjata ke sluruh dunia

3. Anak 17 tahun Yang Mendesain 50 Bintang Bendera AS
Sebagian besar dari kita mendengar bahwa bendera Amerika pertama dirancang dan dijahit oleh Betsy Ross. Tapi sekarang banyak yang diperdebatkan, dan sebagai sejarawan bangsa yang paling bosan berdebat tentang siapa yang menjahit bendera pertama, mereka mengabaikan salah satu yang paling terakhir. Setiap bintang di bendera Amerika mewakilkan 1 negara bagian, dan semakin bertambahnya negara bagian maka akan berubah pula desain bintang pada bendera AS,
Yang terakhir, Amerika Serikat menambahkan Alaska dan Hawaii sebagai negara bagian terbaru, dan ketika itu terjadi Kongres kembali merancang bendera berikutnya dengan cara kontes nasional. Lima puluh bintang harus dijejalkan ke bendera entah bagaimanapun caranya.

Di Lancaster, Ohio, Robert Heft 17 tahun berjam-jam melakukan usahanya untuk ikut kontes mendesain bendera baru AS sebagai proyek pelajaran sejarahnya, demi nilai B-.
Tapi Robert Heft bekerja keras pada mesin jahit ibunya, dan berpikir dia pantas dapat lebih. Dia mendekati gurunya, yang menantangnya agar mengirimkan desain benderanya ke Kongres, gurunya mengatakan jika dipilih sebagai bendera baru dia akan mendapatkan nilai A.
Desain Heft bersaing dengan 1.500 desain lainnya oleh seniman di seluruh negeri, Dan seperti akhir dari sebuah film Lifetime, ia benar-benar menang. Presiden Eisenhower menyukai desain bendera Robert Heft lebih dari yang lain.

Pengalaman ini menyebabkan Robert Heft mencapai keberhasilan seperti menjadi walikota Napoleon, Ohio, dan bepergian di seluruh dunia selama beberapa dekade sebagai seorang pembicara motivasi. 

2. Remaja 15 tahun Yang Menemukan Mobil Salju

Joseph Bombardier, lahir di Quebec tahun 1907. Yang berarti dia harus menghabiskan musim dingin terperangkap oleh Musim salju yang ekstrem. Pada saat dia 15, Joe muda adalah melalui musim dingin . Dia mengatur rancangan, dalam bentuk Model T yang ditambahkan ayahnya membiarkan mobil keluarga yang usang ditangani Joseph
Penambahan bingkai giring dan baling hand-whittled mengubah mobil Junker lama menjadi sesuatu yang baru. dan lahirlah snowmobile (mobil salju)
Sayangnya, ayah Joseph menginginkan dia untuk berhenti belajar semua teknik mesin yang berguna tersebut dan beralih ke sesuatu yang menguntungkan, seperti Ketuhanan!
Snowmobile itu dibongkar sehingga anak muda kreatif ini dapat mempersiapkan diri untuk seminari.

Ketika di gereja dia tidak sukses, Joe diizinkan kembali ke cinta sejatinya: memberikan jari pada musim dingin. Dia mendirikan perusahaan mobil salju pertama di dunia dan menjadi salah satu orang paling sukses di Kanada, seperti Dudley Do-Right dan Bryan Adams.

1. Remaja 15 tahun Yang Menciptakan huruf Braille

Pada usia 3 th, Louis Braille kecil dtertusuk di matanya ketika dia bermain dengan alat ayah dan berakhir pada kebutaan karena infeksi yang mengerikan. " Karena ini di jaman 1800-an,tidak banyak pilihan yang bisa dilakukan. Untungnya, Louis lahir di Prancis, Satu-satunya negara yang mempunyai sekolah untuk anak buta di bumi kala itu.
Dia mendapatkan beasiswa di usia 10, tapi ada begitu banyak yang dia bisa pelajari dengan hanya mendengarkan .

Jika Louis kecil ingin membaca buku Charles Dickens suatu hari, dia harus menciptakan sistem penulisan sendiri. Louis terinspirasi oleh kapten tentara Prancis, Charles Barbier de la Serre. Dia mengembangkan sistem eyes-free dalam menulis untuk tentara Prancis yang digunakan selama masa pengintaian dengan maksimal. Barbier memiliki keuntungan dari mata.
Sistemnya, Sonografi , tidak bekerja dengan baik, tetapi terinspirasi itu, Louis praremaja mendedikasikan tiga tahun untuk membuat sebuah terobosan.

dan Pada usia 15 dia menemukan Braille modern - seluruh alfabet yang dapat Anda baca dengan menjalankan jari Anda di atasnya.

Sabtu, 21 Januari 2012

10 Alat Canggih Doraemon Yang Telah di Buat

1. Baling baling bambu

Baling baling bambu merupakan gadget transportasi dalam dunia Doraemon yang berbentuk kitiran yang bisa dipasangkan pada bagian tubuh manapun. Dengan hati hati tentunya.
Saat ini sudah ada mesin yg mampu meniru fungsi dari baling baling bambu dalam bentuk lain

Jetpack


Copterpack


Sayang keterbatasan dari jetpack maupun copterpack adalah bentuknya yg tidak praktis serta maksimal hanya bisa beroperasi sampai beberapa menit saja. Namun seiring dengan kemajuan teknologi, siapa tahu 10-20 tahun lagi bisa dipakai dalam kehidupan sehari hari.

2. Konyaku penerjemah

Bila Nobita atau Doraemon bertemu suku bangsa lain atau bahkan orang luar angkasa tentunya tidak bisa mengerti bahasanya bukan.Sebagai robot ajaib Doraemon mempunyai gadget bernama konyaku penerjemah yang mampu menerjemahkan semua bahasa seketika
Saat ini beberapa raksasa IT seperti google atau yahoo telah menciptakan layanan seperti google translator atau yahoo babelfish untuk melakukan hal yang sama dengan cara yang sedikit berbeda Sekarang baru bahasa manusia yang bisa diterjemahkan, dan belum sempurna betul. Oya untuk bahasa anjing, perusahaan di jepang dan amerika membuat beberapa gadget yang bernama bow-lingual.


3. Pembaca Mimpi

Nobita yang pemalas tentu punya banyak kesempatan bermimpi. Suatu saat Doraemon yang kesal tentu memanfaatkan gadgetnya untuk mengerjai Nobita yang sedang tidur.
Ilmuwan amerika Dr Jack Gallant dari University of California at Berkeley, mengatakan: “Our results suggest that it may soon be possible to reconstruct a picture of a person’s visual experience from measurements of brain activity alone. Imagine a general brain-reading device that could reconstruct a picture of a person’s visual experience at any moment in time.”
kira kira artinya “dari hasil percobaan kami memperkirakan bahwa dalam waktu dekat akan dimungkinkan untuk merekonstruksi pengalaman visual dari sesorang dari aktvitas otaknya saja.

Hmm, gadget ini belum ada di pasaran, tentu menyenangkan jika di suatu saat bisa melihat mimpi orang lain.

4. Satelit pribadi

Jika Nobita Ingin memata matai sesorang tentu Doraemon sudah punya gadget untuk itu. Tinggal tandai targetnya.
Sekarang kita bisa melakukan hal yang hampir sama dengan dengan bantuan perkembangan teknologi, coba simak google latitude, google map, google earth atau facebook. Ketiganya mampu melacak orang bahkan bukan hanya posisi tapi juga kesukaan, hobi, status hubungan dan informasi pribadi lainnya.

Salah satu perbedaan utama adalah untuk memata matai harus seijin target, seperti halnya dalam facebook atau latitude, orang yang kita “mata matai” harus menyetujui kita sebagai teman terlebih dahulu.

5. Sarung tangan super

Diganggu Giant ? Oh tidak masalah, sarung tangan super punya Doraemon bisa bikin Nobita super kuat
Saat ini umat manusia mempunyai exoskeleton suit yang ditujukan untuk membantu tugas manusia atau sebagai mesin perang.

Saat ini eksoskeleton belum diproduksi secara massal dan masih dalam tahap riset serta pengembangan. Tapi banyak ahli merasa bahwa masa depan dari alat ini sangat cerah serta mempunyai banyak pilihan penggunaan.

6. Printer 3 Dimensi

Suneo sering sekali memamerkan gadget mahalnya, tentu saja Nobita tidak akan kalah dengan bantuan Doraemon. Tinggal gambar modelnya, masukkan ke mesin dan voila.
sekarang banyak pabrik yang menggunakan acuan dari model komputer untuk memproduksi komponen dalam bentuk presisi dan massal.


Tentu saja komponen yang diproduksi tidak langsung bisa dipakai, tapi masih dirakit dengan komponen lain. Di masa mendatang tentunya proses akan semakin canggih dan semakin memudahkan untuk membuat alat baru.

7. Pass kemana saja

Saat ini banyak sekali alat yang mempunyai prinsip bekerja sama seperti pass tersebut(khususnya di luar negeri /di kampus kampus).

Lebih menyenangkan jika kartu yang kita miliki lebih sedikit bukan

8. Saringan air laut

Berada di laut dan kehabisan bekal air tawar tentu tidak menyenangkan. Santai saja, Doraemon punya sedotan air laut yang bisa dipakai dimana saja.
Saat ini peneliti dari MIT telah menemukan alat portabel yang mampu menyaring garam dari air laut dengan proses reverse osmosis sehingga byproduct dalam bentuk air tawarnya bisa diminum.

Daripada tersesat ditengah laut dan punya alat ini. Saya lebih baik tidak tersesat sama sekali !!!

9. Roti pengingat

Seperti biasanya Nobita selalu pelupa, Doraemon mempunyai alat berupa roti khusus yang membantu Nobita unggul dari Dekisugi sekalipun.
Saat ini sedang dikembangkan chip yang ditanam dalam bagian tubuh dan mampu membantu manusia dalam mengingat sesuatu atau menggantikan tugas saraf (pada saat kecelakaan).

Jika harus memilih rasanya memakan roti lebih menyenangkan daripada ada chip di bagian tubuh saya. ARRGH

10. Ensiklopedia segala tahu

Jika ingin tahu tentang segala sesuatu Doraemon punya alat yang mewujudkannya. Ensiklopedia masa depan adalah mesin yang dijalankan menggunakan perintah suara yang mampu menjawab segala pertanyaan.
Nah untuk yang satu ini tentu saja teman – teman sudah tahu kan ? Yap Google, Bing, Wikipedia dan Yahoo mempunyai fungsi seperti gadget Doraemon kan.. ?

Postingan Lebih Baru Postingan Lama Beranda